Patterned Text Generator at TextSpace.net

If Live was Easy ... where would all the adventure be?

Sabtu, 15 Januari 2011

Wah... malem ini dapet pelajaran yang berharga banget! Denger orang lain cerita soal perjalanan hidupnya, bikin Qi ngerasa 'Tercambuk' luar biasa... Terlalu Banyak Pembelajaran yang harus d ambil...
Oke, Qi coba menjabarkan satu2 *versi yang Qi tangkep aja nih yee*

Yang pertama ini soal MASA DEPAN... Yah, seperti kebanyakan orang bilang, Masa depan itu emang Mistery, tapi bukan berarti kita nyerah dan pasrah sama ketidaktauan, atau kegelapan masa depan, ya... ya... ya... emang cuma Tuhan yang tau, tapi kita ada sekarang untuk menerka, untuk merencanakan, untuk menerawang, dan untuk berusaha tentunya... Itulah kenapa Tuhan ciptakan Masa Depan sebagai Misteri.
Yah... Masa depan itu ngga lain dan ngga bukan adalah diri kita sendiri. Bentuk dari 'Bagaimana seharusnya kita'. Jadi tak usah bertanya esok kita akan jadi apa? Karena bisa jadi pertanyaan itu membuat esok tetap menjadi sebuah pertanyaan. Yah, Masa depan itu bukan Misteri yang harus diungkapkan, tapi untuk dibuktikan keberadaannya.

Yang kedua Soal TAKDIR, Yah... menurut Qi sih Takdir itu sebenernya Masa depan yg Qi omongin tadi, tapi orang-orang banyak menggunakan kata ini saat sesuatu yang buruk terjadi. Atau saat 'Sesuatu Yang Tidak Diinginkan' terjadi. Tapi, disadari atau ngga 'Sesuatu Yang Tidak Diinginkan' itu adalah Kita. Kita yg telah banyak menghabiskan waktu unutuk melakukan 'Sesuatu Yang Tidak Diinginkan'. Tapi sebenernya, bahkan saat keadaan 'Terlalu tidak memungkinkan' pun kita akan tetap bisa jadi orang yang luar biasa! Dengan catatan HARUS MAU BELAJAR. Mungkin Bukan pelajaran seperti yg ada di Kurikulum, atau SKS kampus, mungkin bukan dari buku-buku, tapi bagaimana kita membuka pikiran kita untuk berbagai hal yang terjadi. Bukan cuma yang terjadi sama diri sendri, tapi juga yang terjadi di sekitar, bahkan mungkin yg terjadi sama orang yg ga dikenal sekalipun. Pembelajaran dari Tuhan itu terlalu LUAR BIASA. Kamu akan jadi Juara, akan jadi yang tersukses, Saat kamu merasa bahwa Hidup itu Terlalu Luar Biasa . Bahkan meskipun Tuhan tidak menjajikan Syurga bagi orang-orang yang bersyukur, kamu tetap akan bersyukur atas WAKTU yang Tuhan berikan untuk kita bisa mencicipi semuanya. Ya... WAKTU! TErlalu Sempurna Tuhan Menciptakan WAKTU... Tapi kita lebih sering menyia-nyiakannya.

Yang terakhir soal PENYESALAN. Masih ada kaitannya sama Takdir sih, saat kita menyesal, berarti kita tersadar bahwa kita telah melakukan sesuatu 'Yang Tidak Kita Inginkan' . Itu berarti kita TAU bahwa kita telah menggunakan waktu dengan cara yang SALAH. Setiap kesalahan itu harus ada hukumannya supaya kita SADAR dan tidak terlalu jauh melakukan hal 'Yang Tidak Kita Inginkan'. Yah, mungkin untuk itu Tuhan menciptakan RASA MENYESAL. Rasanya pasti Sakit! Saat itulah kita dituntut untuk memilih, membiarkan lukanya tetap terbuka, tidak menyentuhnya supaya tidak menambah rasa sakit? Atau menjahit luka-lukanya sendiri? Ya, SENDIRI! Karena ngga ada yang bisa mengobatinya selain kita sendiri. Cuma kita sendiri yang tau caranya, cara untuk kembali menjadi 'SESUATU YANG KITA INGINKAN'

Yah, kehidupan hanya sebatas itu, karena saat kita 'menginginkan sesuatu' saat itulah kita hidup. Saat itulah kita berjalan, saat itulah kita berfikir.

Terima kasih Tuhan, malam ini INDAH. berikan selalu kebaikan untuknya yang telah kau titipkan KEINDAHAN :)

Semoga kita termasuk orang-orang yang beruntung :)

_qiez '11_

0 Click 4 comment:

~Let's Sing This Song~